Selasa

Untuk Liverpool, Gerrard Mungkin Tinggalkan Timnas

LIVERPOOL, Kapten Liverpool, Steven Gerrard, mengatakan akan mempertimbangkan keberadaannya di tim nasional Inggris setelah ajang Piala Eropa 2012. Dia mungkin akan pensiun dari timnas karena ingin fokus bermain untuk Liverpool.

"Ini sesuatu yang perlu dipikirkan secara matang setelah Piala Eropa musim panas nanti. Saya tidak berbicara dengan siapa pun tentang hal itu. Saya belum membuat keputusan tentang apa yang mungkin akan saya lakukan karena ada banyak hal yang harus saya pertimbangkan," ujar gelandang berusia 31 tahun itu seperti dilansir Goal.com.

Saat ini, Gerrard mengaku tengah fokus terhadap permainan "The Reds" di Premier League. Bagi Gerrard, keputusan untuk berhenti dari timnas Inggris bukanlah hal yang mudah sehingga harus dipertimbangkan sebaik mungkin.

"Saya hanya sepenuhnya memusatkan perhatian pada Liverpool musim ini dan kemudian bermain untuk timnas Inggris. Setelah itu, kita akan melihat yang akan terjadi. Hal terpenting adalah bahwa saya suka bermain untuk Inggris dan menjadi kapten di negara tersebut, hal itu bisa membuat saya bangga," ungkapnya.


Pilihan sulit

Gerrard sadar akan masa depannya dengan cedera yang juga dialaminya. Dia ingin bermain bersama Liverpool selama masih mampu. Namun, merasa sulit antara memilih bermain dengan "The Three Lions" atau "The Reds".

Gerrard merupakan kandidat utama untuk menjadi kapten Inggris setalah kepergian John Terry. Gerrard sudah bermain sebanyak 89 caps bersama timnas Inggris dan mengaku tergoda untuk menggenapkannya menjadi 100 caps.

"Hingga saat ini saya sudah bermain sebanyak 89 caps bersama timnas. Jika aku fit untuk bermain di Euro 2012, itu akan membuat saya dekat dengan 100 caps permainan yang merupakan tonggak sejarah yang luar biasa untuk pemain. Namun, itu semua tergantung pada pelatih nanti yang menginginkan saya lagi setelah Euro 2012 berakhir," tuturnya.

Bersama dengan rekan-rekannya, Gerrard baru saja mempersembahkan trofi juara Piala Carling 2011-2012 untuk Liverpool. Ini merupakan awal kemenangan "The Reds" untuk bangkit di pertandingan selanjutnya di Piala FA maupun Premier League.

0 komentar:

Posting Komentar